Jumat, 19 November 2010

Bom Rakitan Ditemukan di Kelapa Gading

VIVAnews - Sebuah benda yang diduga sebagai bom rakitan membuat geger warga yang tinggal di kawasan Jalan Kompi Udin RT 6 RW 5, Kelurahan Pegangsaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis 18 November 2010.

Benda yang terbungkus kantong plastik hitam itu ditemukan di sekitar rumah kontrakan. Adalah Zaenal, orang yang pertama kali melihat benda yang diduga bom rakitan itu.

Dikatakan Zaenal, benda yang diduga bom rakitan itu telihat dalam keadaan terkelupas pada salah satu kabel di atas kandang ayam milik Nirin, sekitar pukul 10.30 WIB.

Menurut pengamatan Zaenal, benda itu berbentuk tiga tabung yang dililit isolasi warna merah dengan empat sumbu. Terdapat juga kabel penghubung ke tabung.
Saat ini lokasi penemuan benda mencurigakan itu terus dipenuhi warga setempat. Sejumlah petugas dari Polsek Kelapa Gading dan Polres Jakarta Utara, sudah berada di tempat kejadian untuk melakukan pengamanan.

Tim identifikasi saat ini masih bekerja untuk menyelediki benda mencurigakan itu, sambil menyisir lokasi penemuan. Kepala Satuan Reskrim Polres Jakarta Utara, Komisaris Irwan Anwar membenarkan adanya penemuan barang diduga sebagai bahan peledak. "Benda itu berupa tiga tabung berukuran 2 inchi dan tersambung dengan kabel warna merah, hitam, dan biru," ujar Irwan Anwar.

 
Saat ini, proses evakuasi benda belum dilakukan. Sebab masih menunggu petugas dari Gegana Polda Metro Jaya. Belum ada kepastikan kalau barang mencurigakan itu memang benar bom rakitan. (adi)

Tidak ada komentar: