Senin, 25 April 2011

Ada-ada Saja, hantu kepala terekam foto rontgen

Hantu rontgen yang menggegerkan
BANYUMAS - Setelah heboh hantu terekam kamera dan CCTV, kini muncul lagi berita aneh yang datang dari Banyumas. Hantu nongol dalam foto rontgen milik seorang warga.

Menurut warga, foto rontgen yang menghebohkan itu adalah milik seorang bocah bernama Novo Dwi Nugroho, warga kelurahan KarangKobar, Purweokerto Barat, Banyumas, Jawa Tengah. Foto rontgen tulang kaki si anek itu memang aneh. Entah karena bentuk tulang anak itu yang aneh atau hasil pencitraan dari foto rontgen ? yang jelas muncul sebentuk kepala manusia yang diyakini sebagai hantu kepala.



Ini di hantu kepala diantara tulang pinggul Novo
Dan rekam medis berupa tulang kaki mulai dari pinggul ini membuat geger warga, karena munculnya gambar aneh berupa wajah seorang kakek yang berada di atas tulang kelamin atau di sela sela tulang pinggul.

Menurut orang tua Novo, pada hari Minggu17 April 2011, anaknya jatuh dan membuat tak bisa berjalan. Akhirnya Novo dibawa ke rumah sakit ortopedi di Purwokerto."Beberapa kali diperiksa,  dokter menyatakan kaki Novo normal dan tak mengalami keretakan,"ujar Ridwan warga setempat.

Yang aneh, meski Novo dinyatakan normal dan tulang-tulangnya tidak ada yang retak, namun bocah itu tetap saja tidak bisa berjalan normal. Akhirnya keluarganya membawa pulang Novo dan  alangkah terkejutnya saat memperhatikan hasil foto rontgen, terdapat sebuah gambar kepala dan wajah seorang kakek yang lengkap dengan dua telinga, mata, alis mulut dan hidung.

"kami kaget dan khawatir, jangan-jangan sulitnya Novo berjalan, karena munculnya hantu di tengha-tengah tulang pinggul; anak saya,"  terang sumardi, ayah novo dengan wajah lesu dan sedih. Khawatir akan berdampak buruk dengan munculnya gambar yang disebutnya sebagai hantu, foto rontgen itu dibawa ke orang pintar di kota Ajibarang untuk diruwat. Namun sampai saat ini belum diketahui hasilnya.

Sementara anak keluarga miskin pasangan Sumardi dan Mugi Lestari itu masih dalam kondisi lumpuh. Belum diketahui penjelasan ilmiahnya, kenapa kaki Novo yang dinyatakan dokter normal, tidak mengalami keretakan akibat jatuh, namun bocah itu tetap saja tidak bisa berjalan. Apakah karena ada bagian urat kakinya yang terjepit yang tak tertangkap rontgen atau karena munculnya wajah misterius di foto itu. Entahlah

Tidak ada komentar: